Mengatasi Skyrim Keluar Sendiri di Bethesda Logo

Mengatasi Skyrim Keluar Sendiri di Bethesda Logo


Dulu, sewaktu saya masih bermain di PC saya, tanpa sengaja saya melakukan perubahaan pada PC saya, dimana perubahan tersebut berdampak pada game Skyrim yang saya mainkan. Sempet bingung, mencari kesana-kemari tidak ketemu juga cara membetulkan game tersebut.

Jadi, permasalahannya yaitu, game Skyrim yang saya mainkan keluar secara otomatis sesaat setelah muncul menu dan logo pada game, tanpa ada kesempatan buat memilih menu, karena keluar dengan sangat cepat. Saya sangat bingung, dan bertanya-tanya kenapa? game yang kemarin saya mainkan masih bisa dan lancar, tapi sekarang (besoknya) kok tidak bisa dibuka? Akhirnya sampai berminggu-minggu tidak memainkan Skyrim, dan tidak menemukan solusinya. Ketika mencar-cari, yang ada katanya adalah ada mod yang error, padahal game yang saya mainkan ini tidak menggunakan mod sama sekali.

Nah, setelah sekian lama, akhirnya saya menemukan jawabannya. Jadi, permasalahaanya adalah ketika saya mengganti kualitas sound dari PC saya. Bagaimana caranya mengembalikannya? Simak tutorial berikut ini:
  1. Pertaman, klik kanan pada icon speaker di tray icon, lalu pilih "Playback Devices".
     
  2.  Kemudian yang kedua setelah muncul jendela Sound, selanjutnya pilih properties pada icon speaker (lihat gambar), setelah itu akan muncul jendela dari properties tersebut.
  3. Selanjutnya, setelah muncul jendela properties, pilih pada tab advance.
  4. Setelah masuk pada tab advance, disini ada dua cara, yang pertama pilih kualitas dari sound secara manual dan pilih yang paling atas. Cara yang kedua yaitu dengan klik tombol Restore Defaults. Setelah itu, kemudian klik tombol OK.
  5. Selesai.
Itu adalah error dari game skyrim yang berupa kesalahan pengaturan frekuensi dari suaranya. Jadi, jika errornya seperti mod error atau yang lain, cara ini tidak berlaku.
Mungkin saja sobat ada yang memiliki masalah yang sama dengan saya, mungkin cara ini bisa dicoba terlebih dahulu. Intinya, frekuensi untuk game Skyrim harus seperti itu, jika terlalu tinggi, maka game tersebut tak bisa dibuka, dan keluar otomatis di menu utama game.

Sekian postingan dari saya, apabila ada salah mohon maaf, jika ada kurang bisa ditambahkan sendiri, Hehe. Oke, terimakasih sudah mampir, jangan lupa mampir lagi nanti ya.
Mengatasi Skyrim Keluar Sendiri di Bethesda Logo Mengatasi Skyrim Keluar Sendiri di Bethesda Logo Reviewed by Unknown on September 13, 2018 Rating: 5

No comments